Rabu, 26 Agustus 2015

Ku Ikhtiarkan Kau Dalam Doa

SERUPA isyarat yang menikahi diam, begitulah aku. 
Mendoakan keselamatan untukmu, dan meyakinkan Allah untuk memberi petunjuk bagimu, bahwa telah kumantapkan lahir-batinku untuk menjadi pendamping hidupmu.
Mencintaimu dalam diam bukan karena bibirku tak mampu bersuara. 
Tetapi aku takut apabila terlalu banyak mengumbar cinta, membuat cintaku padamu melebihi rasa cintaku pada Allah Subhana Wa Ta’ala.
Meyakinkan Allah lewat kerja ahlak dan tindak yang baik, mungkin bisa menjadi sebuah proses bahwa kepantasanku menjadi pendamping hidupmu bukan sebatas kata-kata.
Kita boleh jauh di mata, aku di sini dan engkau di sana. 
Namun, dalam yakinku ‘kita menghadap kiblat yang sama’ dan sama-sama mengharap kesejatian cinta atas kehendak-Nya.
Dari itu meski kita jauh di mata, namun dekat di doa. 
Bukankah itu lebih dari cukup untuk berkarib ajar kasih sayang dalam naungan ridha-Nya?
Percayalah akan tiba waktunya kita mendewasakan cinta melalui pernikahan. 
Asalkan isyarat yang sama-sama kita sampaikan pada Allah benar mampu kita pahami sebagai kebijaksaan pecinta yang saling mencinta.
Jika pun kita tidak berjodoh, itu bukan karena isyarat yang mewujud doa tak diketahui maknanya oleh Allah. 
Tetapi ada saat di mana kita harus memahami satu perkara bahwa ‘apa yang terbaik menurut kita, belum tentu yang terbaik bagi-Nya’.


Jumat, 18 Juli 2014

Membuka Wawasan Dunia Kelapa Sawit

Tulisan ini merupakan sinopsis yang saya buat dari sebuah buku berjudul :
 "Panduan Lengkap Kelapa Sawit"
Semoga melalui tulisan yang singkat ini teman-teman bisa mengetahui sedikit dari gambaran bagaimana Industri Kelapa Sawit di Indonesia. Selamat membaca dan semoga bermanfaat :)


A.  INFORMASI BIBLIOGRAFI


Judul                           : Panduan Lengkap Kelapa Sawit
Penulis                         : Iyung Pahan
Penerbit                       : Penebar Swadaya
Tebal Buku                  : 411 halaman
Th. Terbit                    : 2011



B. SINOPSIS

Indonesia merupakan negara agraris yang berpeluang menjadi pusat pasar pada berbagai komoditas pertanian, termasuk perkebunan kelapa sawitKelapa sawit bernama latin Elaeis guineensis ini memiliki sejarah di Indonesia yang berawal pada tahun 1848 yaitu dimana benih yang dibawa oleh bangsa Eropa dari Afrika Barat ditanam untuk melengkapi koleksi tanaman hias di Kebun Raya Bogor. Dua puluh dua tahun kemudian benih dari Bogor ditanam sebagai pemanis jalan di Deli, Sumatera Utara dan tahun 1911 ditanam di Rantau Panjang, Kuala Selangor, Malaysia. Dengan lahan yang subur, tenaga kerja yang produktif, dan sinar matahari yang melimpah sepanjang tahun, hal ini dapat menjadi daya dukung yang efektif. Selain itu, kelapa sawit merupakan sumber daya alam yang dapat diperbaharui dan merupakan tanaman yang paling produktif dengan produksi minyak per Ha yang paling tinggi dari seluruh tanaman penghasil minyak nabati lainnya seperti kedelai, gandum dan jagung. Dengan ini diharapkan Indonesia dapat naik kelas dari negara berkembang menjadi negara indusrti baru.
Dalam hal ini, lahan sendiri merupakan salah satu faktor suksesnya pengembangan perkebunan kelapa sawit disamping aspek modal insani (human capital), bahan tanaman, perizinan, keuangan, dan keamanan. Lahan yang baik dinilai memiliki prospek ekonomis yang mengacu pada faktor lingkungan, sifat fisik dan kimia tanah. Semakin baik kelas lahan yang akan digunakan, berarti lebih sedikit input atau upaya yang diberikan dalam sistem pengolahan perkebunan.
Kemudian untuk aspek bahan tanaman juga harus diperhatikan. Yang dimaksudkan adalah benih kelapa sawit, karena ini merupakan investasi yang nantinya menjadi keuntungan perusahaan. Dalam hal ini, industri kelapa sawit merupakan jenis usaha jangka panjang dan merupakan tanaman tahunan yang dipanen hasilnya beberapa tahun kemudian. Untuk itu perusahaan harus memastikan jaminan kualitas tinggi dari institusi penghasil benih untuk benih yang akan digunakan.
Selanjutnya aspek perizinan sangat menentukan keberhasilan pembukaan suatu perkebunan. Biasanya proses pencadangan lahan sampai keluar SK HGU (Hak Guna Usaha) memakan waktu yang cukup panjang (sampai 5 tahun). Karenanya, perusahaan harus dapat menyiasati kondisi ini dengan bagaimana cara agar saat SK HGU keluar, kegiatan perkebunan bisa langsung dilakukan. Namun hal ini tidak semudah yang dibayangkan karena adanya masalah pengusaha penambangan, Hak Pengusahaan Hutan (HPH), dan Hutan Tanam Industri (HTI) yang tidak memperkenankan kegiatan lahan (land clearing) oleh pihak perkebunan. Keterlambatan land clearing akan berdampak pada pembibitan yang jika sudah terlanjur tua (overage) bibit akan bermasalah saat ditanam dilapangan nantinya. Kegiatan land clearing sendiri merupakan pembukaan lahan dengan penebangan hutan dan pembakaran lahan. Namun mulai tahun 1994 sampai sekarang, Departemen Kehutanan membuat regulasi larangan kegiatan pembakaran. Selanjutnya, aspek keuangan juga tidak kalah penting dalam usaha perkebunan ini, karena keberhasilan pengembangan kebun sangat tergantung pada komitmen investasi.
Dalam hal inipemerintah juga harus memberikan dukungan dalam pendanaan. Salah satunya dengan memberikan alternatif sumber pembiayaan jangka panjang dengan bunga yang rendah untuk membiayai investasi perkebunan kelapa sawit, yaitu pemberian Kredit Likuiditas Bank Indonesia (KLBI) dengan suku bunga yang kompetitif. Selain itu, faktor keamanan merupakan faktor terakhir yang harus dipertimbangkan, seperti keamanan dari pencurian TBS oleh oknum-oknum tertentu. Karena jika hal ini berlanjut, diperkirakan akan semakin meningkat dan dapat berdampak pada penurunan minat investor yang akan merugikan perusahaan secara material dan juga mempengaruhi aspek psikologis akan rasa aman bagi pengelolaan perkebunan itu sendiri.
Di Indonesia sendiri terdapat dua jenis perkebunan kelapa sawit, yaitu kebun sawit inti (milik perusahaan penuh) dan kebun sawit KKPA (milik warga sekitar kebun). Untuk membangun industri kelapa sawit juga harus memerhatikan peraturan pemerintah yang telah ditetapkan. Adapun peraturan-peraturan pemerintahan dalam pembangunan perkebunan kelapa sawit di Indonesia, yaitu Hak Guna Usaha (HGU), pengelolaan lingkungan hidup, dan Roundtable on sustainable palm oil (RSPO).
Produk dari perkebunan kelapa sawit pada dasarnya adalah tandan buah segar (TBS) yang kemudian diolah menjadi produk setengah jadi berupa minyak kelapa sawit (MKS = Crude Palm Oil, CPO) dan inti kelapa sawit (IKS = Palm Kernel Oil, PKO). MKS dan IKS dapat diolah menjadi bermacam-macam produk lanjutan baik produk pangan maupun non pangan dengan berbagai kegunaan. Produk pangan hasil olahan dapat berwujud  es krim, mentega, cokelat, minyak goreng, dan lain lain. Kemudian produk non pangan hasil olahan dapat berwujud amida, alkohol, deterjen, lilin, sabun, kosmetik, sampo, dan lain lain.
Selain itu MKS juga memiliki keunggulan di pasar internasional terutama karena biaya produksi paling rendah dibanding minyak nabati lainnya sehingga harga jualnya dapat lebih bersaing. Adapun beberapa faktor yang mempengaruhi permintaan MKS di pasar domestik adalah sebagai berikut.
1). Pertambahan penduduk dan pertumbuhan gross domestic product (GDP).
2). Kepentingan politik masing-masing negara.
3). Letak geografis dan biaya transport.
4). Akses informasi.
5). Tingkat substitusi produk.
Perlu diketahui, dalam buah kelapa sawit  memiliki kandungan nutrisi yang tinggi dan baik bagi kesehatan manusia, seperti nilai kalori sebesar 9 kkal /g, rendah kolestrol, daya cerna, sumber vitamin A, D, dan E, serta pembawa vitamin K, dan kandungan provitamin A. Vitamin K sendiri yang terdapat di dalamnya memiliki kandungan betakaroten mencapai 1.000 mg/kg, sedangkan provitamin A 900IU/g lebih besar dari kandungan provitamin A pada minyak ikan (600IU/g).
Kelapa sawit tumbuh dengan baik pada dataran rendah di daerah tropis yang beriklim basah, yaitu sepanjang garis khatulistiwa (23,5LU – 23,5LS). Dari hasil pengamatan FAO (Food and Agriculture Organization) atau Badan Pangan dan Pertanian dunia menyatakan bahwa Malaysia dan Indonesia merupakan dua negara utama produsen minyak sawit yang menguasai 85% pangsa pasar dunia. Indonesia sendiri total luas lahan perkebunan kelapa sawit yang tersebar di 19 provinsi sebesar 5,45 juta ha pada tahun 2004. Provinsi yang memiliki luas area terbesar yaitu Riau 1,37 juta ha dan Pulau Sumatera yaitu 76,93% dari luas perkebunan kelapa sawit di Indonesia. Untuk tempat pengolahannya yaitu PKS, setiap luas areal perkebunan 10.000 ha wajib didirikannya sebuah Pabrik Kelapa Sawit (PKS). Kapasitas pengolahan PKS biasanya dihitung dengan kemampuan PKS mengolah TBS selama 1 jam atau biasanya disebut kapasitas olah (throughput). Selain itu juga dihitung berdasarkan produksi pada bulan puncak sebesar 12,5% dari total produksi tahunan.
Proses industri kelapa sawit sendiri memiliki beberapa tahap penting, yaitu pembibitan, pembukaan lahan atau land clearing, penanaman kelapa sawit, pemeliharaan dan pemupukan, pengendalian Hama dan Penyakit Tanaman (HPT), panen (harvesting)pengolahan kelapa sawit, dan distribusi produk.
Pembibitan kelapa sawit sendiri memiliki tiga varietas, yaitu Dura (cangkang dan inti tebal), Psifera (cangkang tipis dan inti kecil), dan Tenera (cangkang tipis dan inti tebal). Dan Tenera sendiri merupakan hasil persilangan antara  Dura dan Psifera, dan banyak digunakan varietasnya sebagai bibit di industri kelapa sawit. Pembibitan memiliki tujuan yaitu untuk mendapatkan bibit siap tanam yang seragam pada umur yang sama. Dua tahapan yang terdapat pada pembibitan, seperti Pre Nursery (1 sampai maksimal 3 bulan di babybag)dan Main Nursery (maksimal 15 bulan di dalam polybag sebelum kemudian ditanam). Pada pembibitan ini terdapat beberapa kegiatan yang dilakukan, diantaranya persiapan areal pembibitan, penanaman kecambah, pemeliharan dari hama dan penyakit (HPT), dan seleksi bibit.
Tahapan selanjutnya yaitu pembukaan lahan atau land clearing yang bertujuan menyiapkan lahan untuk tempat dudukan penanaman kelapa sawit. Kegiatan yang dilakukan dalam pembukaan lahan meliputi pengukuran areal, pembangunan infrastruktur, pengelolaan tata air, dan pembersihan lahan, serta replanting atau peremajaan  lahan yang akan ditanami tanaman baru.
Setelah lahan siap digunakan, kegiatan penanaman tanaman kelapa sawit  dapat dilakukan. Kegiatan pada penanaman kelapa sawit memiliki urutan, yaitu persiapan dan penanaman Land Cover Crop (LCC) atau tanaman penutup tanah, membuat pancang dan lubang tanam, pemupukan lubang tanam, penanaman kelapa sawit, dan konsolidasi pokok doyong dan penyisipan.
Disamping itu, pemeliharaan dan pemupukan pada tanaman kelapa sawit  juga harus dilakukan, karena kemampuan lahan dalam penyediaan unsur hara secara terus menerus sangatlah terbatas dan tidaklah mencukupi untuk pertumbuhan tanaman kelapa sawit. Pemupukan dilakukan dalam tiga tahap, yaitu pada pembibitan, TBM, dan TM. Pupuk yang digunakan pada kelapa sawit sendiri meliputi pupuk anorganik (bahan kimia: N, P, K, dan lain lain) dan pupuk organik (memanfaatkan produk limbah pabrik berupa limbah cair, janjang kosong, dan lain-lain). Penggunaan pupuk anorganik dapat dilakukan dengan pengeceran untilan pupuk ke dalam barisan tanaman, dan untuk pupuk organik diletakkan di area piringan pokok atau pada rorak.
Disisi lain, kita juga harus waspada dengan adanya hama dan penyakit tanaman. Pengendalian Hama dan Penyakit Tanaman (HPT) merupakan kegiatan perlindungan tanaman agar tetap tumbuh dengan normal. Contoh hama pada tanaman kelapa sawit, diantaranya ulat api, tikus, ular, monyet, rayap, babi hutan, dan lain-lain. Selain hama juga terdapat gulma pengganggu seperti ilalang, anak kayu, pakis, dan sebagainya. Serta penyakit pada tanaman kelapa sawit, contohnya busuk pangkal batang, tandan buah, dan busuk pucuk. Ketika semuanya telah dilakukan dengan baik, barulah tanaman sawit dapat dipanen.
Panen (harvesting) merupakan kegiatan mengambil buah dari pokok dan dikumpulkan di Tempat Pengumpulan Hasil (TPH) sesuai ancak panen (ramalan panen) yang dibuat oleh  mandor panen pada hari sebelumnya. Buah yang sudah siap panen ditandai dengan membrondolnya buah di pohon. Persiapan yang harus dilakukan sebelum panen adalah persiapan kondisi areal, penyediaan tenaga pemanen, pembagian seksi panen, dan penyediaan alat panen (dodos, egrek, angkong, gancu, goni) serta alat angkut dari kebun ke PKS (dump truck, net system dan lain-lain). Setelah buah dirasa telah terpanen semua di kebun, barulah buah di TPH dikirim ke PKS untuk diolah. Keterlambatan (restan) pengangkutan TBS ke PKS akan memengaruhi proses pengolahan, kapasitas olah, dan mutu produk akhir.
Sesampainya di PKS, tanaman sawit yang telah dipanen akan siap untuk diolah. TBS diolah di PKuntuk dijadikan minyak mentah (CPO) dan inti (PKO) melalui beberapa tahapan pada stasiun utama dan pendukung. Stasiun utama terdiri dari stasiun penerimaan buah, stasiun perebusan, stasiun pemipilan, stasiun pencacahan pengempaan, stasiun pemurnian, dan stasiun pemisahan biji dan kernel.
Stasiun penerimaan buah pada PKS merupakan stasiun pertama dimana buah dari kebun diterima di PKS. Pada stasiun ini terdiri dari jembatan timbang (weight bridge) dan loading ramp. Truk pengangkut TBS harus melewati jembatan timbang, yang berfungsi untuk mengetahui berat TBS yang masuk untuk diolah. Setelah ditimbang, TBS di truk dibongkar ke loading ramp untuk diseleksi buah matang, buah busuk, buah mentah, dan tangkai panjang. Selain kriteria buah matang, buah yang lain dikembalikan jika buah berasal dari KKPA karena dapat memengaruhi mutu produk. Buah yang telah lolos seleksi, kemudian dimasukkan ke dalam lori (yang umumnya berkapasitas 3ton/lori tergantung kapasitas olah PKS) untuk selanjutnya direbus di stasiun perebusan (sterilizer).
Pada stasiun perebusan, lori-lori yang berisi TBS dimasukkan ke dalam sebuah bejana sterilizer untuk direbus. Perebusan sendiri pada PKS merupakan tahap yang penting dan dapat disebut inti dari proses di PKS. Jika terjadi ketidakmaksimalan perebusan atau terlalu matang dalam merebus buah, hal ini akan sangat memengaruhi tahapan pada proses di stasiun selanjutnya. Perebusan dilakukan dengan menggunakan uap bertekanan 2 – 2,8 kg/cm2  dengan suhu 90o-135oC dan lama perebusan 80-90 menit. Pada dasarnya, fungsi dari stasiun perebusan ini adalah menon-aktifkan enzim lipase yang dapat menghidrolisis minyak yang berpengaruh besar pada kualitas.
Setelah dilakukan perebusan buah, lori yang berisi buah rebusan dikirim ke stasiun pemipilan dengan menggunakan hoisting crane. Lori yang dikirim menggunakan hoisting crane kemudian dimasukkan ke dalam  auto feeder. Pada stasiun pemipilan ini bertujuan untuk memisahkan brondolan dengan tandan buah melalui proses membanting TBS oleh thresher. Hasilnya terdiri dari tandan kosong (tankos) dan brondolan. Tandan kosong merupakan salah satu limbah PKS yang digunakan sebagai pupuk organik tanaman kelapa sawit di kebun. Untuk brondolan sendiri kemudian diolah lebih lanjut di stasiun pencacahan dan pengempaan.
Di stasiun pencacahan dan pengempaan terjadi proses pencacahan brondolan yang bertujuan untuk melumatkan buah dengan suhu 95o ± 2oC menjadi mash atau bubur oleh bejana digester agar mudah dalam proses pengempaanCara kerja digester yaitu melumatkan brondolan dengan pisau pencacah di dalam digester yang berputar dan mendorong hasil pencacahan berupa mash atau bubur menuju mesin pengempaan yaitu presser. Pada proses pengempaan bertujuan untuk memisahkan minyak kasar (crude oil) dari daging buah dengan menggunakan screw press dengan sistem tekanan hidrolik. Disini terdapat dua hasil pemisahan yaitu berupa daging buah (yang akan diproses lanjut pada stasiun pemisahan biji dan kernel) dan minyak kasar atau crude oil (yang akan diproses lanjut pada stasiun pemurnian).
Setelah dilakukan pengempaan, salah satu hasil berupa minyak kasar atau crude oil diproses lanjut pada stasiun pemurnian. Dimana pemurnian dilakukan bertujuan untuk memisahkan minyak kasar dari kotoran-kotoran, seperti padatan, lumpur, dan air menjadi minyak mentah sebagai produk MKS menggunakan clarifeir dengan cara pengendapan. Cairan bersama kotoran-kotoran yang terendapkan merupakan salah satu dari limbah kelapa sawit berupa limbah cair yang dimanfaatkan sebagai pupuk organik yang dialirkan ke lahan perkebunan. Dan kemudian MKS yang telah dimurnikan dialirkan ke tempat penyimpanan sementara berupa storage sebelum didistribusikan.
Selanjutnya daging buah diproses pada stasiun pemisahan biji dan kernel. Dimana pada stasiun merupakan proses pemisahan yang dilakukan dengan cara  pengeringan biji (oleh nut silo), pemisahan biji (oleh nut grading), pemecahan biji (oleh nut cracker), pemisahan kernel dan cangkang dilakukan di LTDS 1 dan LTDS 2, serta dengan teknik pemisahan basah oleh hydrocyclone, kemudian terakhir proses pengeringan kernel yang menggunakan kernel dryer. Pada kernel dryer sudah didapatkan hasil berupa IKS yang kemudian dimasukkan ke bak penampungan yaitu kernel bunke.
Selain stasiun utama juga terdapat stasiun pendukung di PKS meliputi stasiun pembangkit tenaga, laboratorium, stasiun pengolahan air, stasiun limbah (mill effluent), stasiun penimbunan produk dan bengkel PKS. Meskipun bernama stasiun pendukung namun perannya sangatlah penting untuk mendukung kegiatan di PKS. Dari masing-masing tahapan proses apabila dilakukan dengan baik maka akan menghasilkan produk yg bermutu dan berdaya jual tinggi di pasaran yang memiliki dokumen dan legalitas hukum yang sah.
Sementara itu, pada industri kelapa sawit juga terdapat praktik akunting dan auditing yang sangat dibutuhkan dalam kelangsungannya yang bertujuan untuk memonitoring pekerjaan, tenaga kerja, inventori, keuangan, organisasi dan kegiatan yang ada di dalam industri kelapa sawit. Pembangunan industri kelapa sawit juga harus memerhatikan bagaimana pentingnya kelayakan finanasial pembangunan. Pada umumnya finansial awal dikumpulkan melalui investasi dana atau penanaman modal dari para investor dan pemegang saham. Rencana pembangunan industri kelapa sawit ini harus terdapat kelayakan finansial yang baik dimana jika tidak dipenuhi nantinya akan mengganggu kelangsungan kegiatan di industri kelapa sawit sendiri.
Seperti kita ketahui, dalam industri kelapa sawit terdapat kegiatan dimana didalamnya membutuhkan banyak pihak dalam pembangunannya. Berinteraksi juga hal yang tidak luput dilakukan antar pelaku organisasi perusahaan. Dalam organisasi sendiri ada beberapa pokok yang harus diperhatikan dalam perkembangannya, meliputi konsep perilaku, struktur, dan proses organisasi. Pembangunan karakter perilaku organisasi juga dapat dilakukan untuk perkembangan industri kelapa sawit. Untuk membangun perkembangan industri kelapa sawit dibutuhkan interaksi yang baik dan berkualitas antar pelaku organisasi agar kelangsungan kegiatan juga dapat berjalan dengan baik dan dapat memaksimalkan hasil produksi.
Hal ini bisa dilakukan dengan proses organisasi yang baik meliputi komunikasi, pengambilan keputusan, sosialisasi, dan pengembangan karir. Peran pemerintah juga diharapkan dalam pengembangan industri kelapa sawit. Dimana pemerintah diharapkan dapat membentuk sebuah organisasi yang berpengetahuan untuk membangun Sistem Agribisnis Kelapa Sawit Indonesia (SAKSI) yang terpadu agar didapatkan kompetensi yang maksimal.
Oleh karena itu, olahan kelapa sawit di Indonesia bernilai daya jual tinggi apabila diproses dengan cara yang baik dan benar. Selain itu, diperlukan ketekunan dan keuletan dalam budi daya sawit Indonesia dengan dukungan dari pihak terkait maupun pemerintah Indonesia. Dan membutuhkan dorongan serta konsep sistem yang terpadu dari segala aspek guna mencapai mutu  kualitas yang terbaik dengan melakukan pendekatan kualitatif sehingga bisnis kelapa sawit Indonesia menjadi bisnis yang mampu menyejahterakan bangsa secara berkelanjutan (sustainable).


Jakarta, 17 Juli 2014


Politeknik Manufaktur Astra Jakarta 2014
Yheti Aprillia Hertanti
TPHP II - 0220120098


 SEMOGA BERMANFAAT. AYO BERKEBUN `^_^`

Sabtu, 07 Juni 2014

Haruskah ku cemburu ?

Ini adalah cuplikan dari tulisan yang entah dari mana asalnya bisa terkirim ke salah satu jejaring sosial saya :)
semoga bermanfaat dan ada hikmahnya `^_^`

Dulu, sebelum saya kenal dirinya, saya pernah jatuh cinta dan hanya bisa mencintai dengan diam, rasa yang ada biarlah ia hadir sebagai pelengkap naluri sebagai manusia, selanjutnya ku serahkan urusan hati ini pada Allah, Biarlah DIA yg mengaturnya.
Seiring berjalannya waktu, dan saat ku dengar dirinya akan bersanding dengan lelaki lain, Duaaaaarrr, (serasa ada petir, guludug halilintar menyambar telingaku), ku tak percaya ini terjadi, rasanya seperti mimpi.. mimpi burukku, sulit ku kira kehilangannya, Hancur warasku, kau tlah berlalu, Rapuh hidupku, Remuk jantungku, ( begitu kata geisha mah, gkgkgk lagi ini nyanyi ceritanya pemirsa
Ya, ku akui, aku kecewa
Ku hanya seorang makhluk yg punya hati, bukan robot, Wajar jika ku punya rasa kecewa. Tapi kutegaskan pada diriku, takan ku jatuhkan air mata ini hanya untuk kesia-siaan.
Untuk apa ku menangisi seseorang yg belum halal dan bukan hakku, justru aku bersyukur sekarang, tidak ada yang menggangu pikiranku lagi.
Alhamdulillah, Allah telah menyelamatkanku dari semua tipu daya dunia ini. ‪#‎Alhamdulillah‬.
Ku yakin keputusan Allah adalah yg terbaik.
Ku percaya Allah tau yg terbaik untukku.
DIA sudah menyediakan kekasih untukku yg sudah termaktub di lauhul mahfudz.
Ikhlaskan... ikhlaskan.. ku takan cemburu dengan hal seperti itu.
So, sorry la yau, cemburu buta yg begituan harus disingkirkan, deziggg, deziggg, ciaaaattt, ciaaaatt, karena tidak sesuai dengan Pri kemanusian dan Pri keadilan.. (lho kok jadi UUD 45, hehe)
CEMBURUKU adalah ketika melihat lelaki lain lebih soleh daripada aku.
CEMBURU adalah ketika ku melihat orang alim yg berilmu, sedangkan aku belum bisa mencapai ilmu sang alim itu.
CEMBURU adalah ketika ku melihat sahabatku sudah khatam Al-Qur'an, sedangkan aku hanya khatam Juz Amma.
CEMBURU adalah ketika ku menyaksikan saudara-saudaraku berlomba-lomba menuntut ilmu, sedangkan aku sibuk menonton sinetron dirumah.
CEMBURU adalah ketika ku melihat sahabat-sahabatku saling berkirim sms cinta di 1/3 malam, sedangkan aku masih mendengkur di dalam selimut.
CEMBURU adalah ketika ku melihat oranglain begitu dermawan sedangkan aku belum bisa memberi.
Ku tegarkan hati ini.. aku adalah Muslim yg tegar, tangguh, bertekad baja namun berhati sutera, "Meureun eta ge, hehe..
Karena aku masih punya IMAN. La takhof wala tahzan innallaha ma'ana... bukankah begitu??
Justru aku bersyukur, Allah tidak mengizinkan aku dengannya, itu artinya.. Betapa ALLAH sayang padaku. Allah tak tega aku jatuh pada orang yg tidak tepat, husnudzon saja pada Allah. karna DIA yg lebih tau yg terbaik untuk hambaNYA..
Saudaraku.. kita ambil ibrahnya saja ya dari cerita lama saya ini, dan pasti disetiap kejadian banyak hikmahnya.
Ya sudahlah, jika si dia memilih orang lain, tak perlu cemburu, toh aku bukan siapa-siapa baginya. Tapi menangis sebentar mah ga apa-apa lah ya, hanya untuk melampiaskan jiwa dari hati yg sekarat, hehe
Yakinlah...
Jika kita tidak mendapatkan suatu hal yang kita inginkan, itu bukan berarti bahwa kita tidak pantas untuk mendapatkannya… namun justru sebaliknya, bahwa kita PANTAS… kita PANTAS mendapatkan yang lebih baik dari itu...
Lebih baik…
Ya, yg terbaik menurut Allah pastinya…
YAKINLAH… karena Allah tau yg terbaik untuk hambaNya, tetaplah istiqomah, Pandai-pandailah menjaga izzah, jaga hati untuk seseorang yang akan menjadi pendamping hidupmu kelak, karena saat ini dia juga sedang menjaga hatinya untukmu karena-Nya.
Banyak sayang dan cinta dari Allah, keluarga, sahabat dan teman-teman semua yg ada di sekitar kita 

8 Tanda lelaki Bermasa Depan Yang Cerah

Apa yang Anda lihat ketika memilih pasangan? Pria yang berasal dari keluarga kaya dan terpandang? Jika tujuan hubungan Anda hanya saat ini, mungkin itu cukup. Namun, bila yang Anda cari adalah hubungan yang serius hingga ke pernikahan, ada kriteria lain yang sebaiknya Anda lihat, yaitu potensi kesuksesan dia.


1. Punya tujuan hidupKetika Anda bertanya apa tujuan hidupnya, ia akan menjelaskan secara rinci kepada Anda rencana jangka pendek dan menengahnya, apa yang ingin ia lakukan setahun mendatang, lima tahun, dan seterusnya.
Bahkan, ia menyiapkan rencana cadangan untuk mengantisipasi kegagalan. Tidak hanya menjawab, "Kita lihat saja nanti, jalani saja hidup ini seperti air mengalir."
2. MandiriIa tidak bergantung pada orang lain dan mengandalkan kemampuan sendiri dalam hal apa pun. Misalnya, sejak awal mula bekerja, ia menanggung sendiri biaya hidupnya tanpa bantuan orangtuanya. Pria seperti ini menunjukkan bahwa ia bertanggung jawab atas hidupnya dan hidup orang yang ia sayangi. Si dia juga tak pernah mengeluh mengenai pekerjaannya. Karena ia sadar, untuk mencapai kesuksesan, tentu dibutuhkan usaha dan kerja keras.
3. Hobi menolongAnda tentu pernah mendengar ungkapan semakin banyak memberi, akan semakin banyak menerima. Percaya atau tidak, ungkapan ini memang ada benarnya. Jadi, bila pasangan termasuk pria yang ringan tangan membantu orang lain, Anda perlu berbangga hati mendukungnya. Sebab, ini akan menjadi bekal atau tabungan untuk menuju kesuksesannya di masa depan. Siapa tahu seseorang yang ia bantu saat ini berperan penting dalam kariernya di kemudian hari.
4. Bersahabat dan berwawasanSikapnya yang bersahabat ditambah dengan wawasan luasnya biasanya akan mudah mengambil hati banyak orang, termasuk saat melobi orang-orang penting yang berkaitan dengan kariernya. Pengetahuannya tentang berbagai hal termasuk berita-berita terkini akan membuat orang lain merasa nyaman berdiskusi dengannya. Semakin banyak orang tertarik padanya, semakin luas juga networking-nya. Kalau sudah begini, Anda tak perlu khawatir dengan kualitas diri yang dimiliki si dia, kesuksesan pun akan segera menghampiri.
5. "Family man"Pria yang bertanggung jawab dan menyayangi keluarganya biasanya adalah pria yang juga memerhatikan perkembangan kariernya. Ia akan selalu termotivasi meningkatkan karier lebih baik lagi untuk memenuhi kebutuhan keluarganya. Selain itu, pria tipe ini cenderung setia pada pasangannya sehingga ia bisa menyeimbangkan waktu dan pikirannya untuk Anda dan pekerjaannya.
6. Memiliki investasiSaat ini gaji si dia tak bisa dibilang besar? Tak perlu khawatir selama ia bisa mengatur pendapatannya dan tak selalu kehabisan uang di tengah bulan. Apalagi bila ia termasuk orang yang jeli melihat peluang bisnis. Tak perlu terlalu besar, berangkat dari bisnis kecil-kecilan pun bisa mengantarkannya menjadi pengusaha sukses. Dukung sepenuhnya ketika dia memiliki keinginan untuk mencicil rumah atau berinvestasi dalam bentuk lain, seperti saham atau reksa dana. Karena ini menunjukkan si dia sangat memikirkan masa depan.
7. Realistis dan lurusMeskipun si dia bersemangat meraih mimpinya, tetap amati bagaimana usahanya meraih impian, jangan sampai si dia menghalalkan berbagai cara yang justru bisa menghancurkan masa depannya. Ingatkan untuk tetap realistis dengan kemampuan yang dimilikinya. Bila si dia ahli dalam bidang teknologi informatika, ia tak perlu memaksakan diri untuk menjadi seorang public relations karena tertarik melihat temannya yang sukses di bidang tersebut. Masing-masing orang kan memiliki kelebihan yang berbeda-beda.
8. Optimistis dan positifIa sangat tahu apa yang menjadi kelebihan dan kekurangannya sehingga ia selalu percaya diri saat berinteraksi dengan orang lain ataupun ketika diberikan tanggung jawab baru. Ia hampir tak pernah berkata "tidak bisa" atau "malas deh melakukannya". Ia selalu berpikir positif dan optimistis bahwa setiap tantangan yang datang pasti ada solusinya. Selain itu, ia juga terbiasa fokus dalam melakukan sesuatu sehingga tak cepat menyerah saat mengalami kegagalan.


by newbie

Semoga catatan ini bisa memberi manfaat bagi anda sekalian yG membacanya baik lelaki maupun wanita.. :)
Apapun lelaki itu.. Pilihlah kerna kesholehannya yang lebih utama yang akan membahagiakanmu di dunia dan akhirat kelak..

Sabtu, 12 April 2014

Sampaikanlah Walau Hanya Satu Ayat


Bismillah...

Setelah beberapa waktu jarang meluangkan waktu untuk menulis, akhirnya beberapa hari yang lalu terbersit ingin untuk sedikit meluangkan waktu. Ya ide ini muncul ketika aku tengah asyik berchatting ria dengan teman semasa MTs dulu, teman yang aku dulu aku kagumi karena kepemimpinannya, eitss cuma kagum lho ya bukan suka atau bagaimana..haha teman seperjuangan ketika menjabatkan diri di OSIS..ah membuat rindu akan masa-masa polos itu, masa dimana ukuran tubuhku masih sangat mini hingga jeebreeetttt, panggilan "UNYIL" melayang untukku, ya panggilan sayang dari seorang guru olahraga di sekolah tercinta..hehe rindunyaaa (meluk guling)
Yupz, kembali dengan latar belakang keinginanku, mungkin judulnya ga selaras apa yaa dengan niatku ini, tapi tak apalah semoga kedepannya dilancarkan. Simple sih niatnya ingin berbagi materi kuliah selama aku di Kampus Biru tercinta ini... yah ide ini muncul ketika kami dengan asyik saling bertukar informasi dan ilmu yang kami dapat. dan seketika itu pula ada keinginanku, kenapa tidak aku share saja yaa di blog, meskipun tidak detail bgt setidaknya aku ingin berbagi...ilmu yang tengah aku dalami, meskipun tidak sedalam lautan disana, hehe yah jurusan teknik jurusan yang sama sekali tidak terbesit keinginanku untuk ke dunia ini, apalagi industri, oh ya Allah, malah flashback kejadian 3 tahun yang lalu yaa, gagal SNMPTN dan bla bla bla lalu bla bla bla, akhirnya masuk Politeknik Manufaktur Astra Jakarta..haha
Alhamdulillah skenario Allah itu memang indah dan tak terduga adanya, dan 1 lagi Allah tidak memberi apa yang kita mau tapi Allah memberi apa yang kita butuhkan..hehe
oke teman2 cukuplah intermezzonya, tunggu yaa aku share materi-materi kuliahku di kamus dengan prodi Teknik Produksi dan Proses Manufaktur konsentrasi Teknik Pengolahan Hasil Perkebunan, alhamdulillah meskipun tidak sesuai dengan jurusan yang aku harapkan dulu, tapi alhamdulillah lagi aku senang, akau bahagia, aku bersyukur bisa di sini, di jurusan ini, banyak ilmu yang aku dapat, tidak hanya tentang mesin manufaktur di industri, namun lebih dari itu, aku dapat belajar bagaimana punya usaha bengkel, jadi kontaktor, de el el, yg paling seru ini nih semester 4, aku belajar jadi arsitek, haha yayaya tidak hanya membuat desain 2D dan 3D nya tapi aku jg belajar bagaimana membuat Rencana Anggaran Biaya (RAB) jika nanti akan membangun sebuah bangunan rumah dll.,yeay aku lebih bersemangat ingin segera lulus dan membangun hunian itu segera, dengan desainku, ahh mulai menggila ini, sudah-sudah..penasaran jg kan, oke pantengin terus yaa blognya, insyaAllah satu persatu mata kuliah dibawah ini akan aku share buat temen2.. semoga bermanfaat yaa..hehe aamiin

Semester 1 :


  1. Metal Forming
  2. Welding
  3. Fisika
  4. Bahasa Inggris
  5. Ekologi Umum
  6. Pengantar Industri Kelapa Sawit
  7. Material Teknik
  8. Gambar Teknik
  9. Agama
  10. Pancasila
  11. Matematika
Semester 2 :


  1. PMD (Proses Manufaktur Dasar) >> Milling , Turning , Bench Work
  2. RLD ( Rangkaian Listrik Dasar )
  3. K3L (Kesehatan dan Keselamatan Kerja dan Lingkungan)
  4. Ilmu Pengetahuan Bahan
  5. Teknik Laboratorium
  6. Metrologi
  7. Mekanika Fluida
  8. Matematika 2
  9. Statistik
Semester 3 :
  1. CAD (Inventor)
  2. Elemen Mesin
  3. Infrastruktur Jalan dan Jembatan
  4. Kewarganegaraan
  5. Maintenance
  6. PH (Pneumatic Hydraulic)
  7. TAB (Teknik Alat Berat)
  8. TPKS (Teknik Pengolahan Kelapa Sawit) 1

Semester 4 :



  1. PLC ( Programmable Logic Controller)
  2. Mesin Konversi dan Power Supply Manajemen
  3. Konstruksi Sipil
  4. TPKS (Teknik Pengolahan Kelapa Sawit) 2
  5. Manajemen Transportasi dan Hasil Panen
  6. Manajemen Kebun
  7. Konservasi Air dan Lahan
  8. Pesawat Angkut
  9. PTLP ( Perancangan Tata Letak Pabrik )

Semester 5 :

    1. Refinery and Down Stream Industry
    2. Management Logistics
    3. KWU (Kewirausahaan)
    4. Tata Hitung Ongkos
    5. Bahasa Indonesia
    6. Teknik Supervisi
    7. Psikologi Industri
    8. Astra Management System



Semester 6 is Magang and Tugas Akhir. Bismillah > Januari 2015 - Agustus 2015 ( Research Center Astra Agro Lestari )








Selasa, 18 Maret 2014

Tafakur Alam 2014 Rohis Asy-Syabab Politeknik Manufaktur Astra Jakarta


Assalamu'alaikum warahmatullahi wabarakatuh, apa kabar sobat Rohis?
semoga tetap dalam keadaan sehat wal afiat dan tetap istiqomah di jalan Allah.
Sob, Rohis tahun ini mau ngadain kegiatan nih, agenda sama seperti tahun-tahun sebelumnya yaitu ngadain acara "Tafakur Alam".

apa tuh Tafakur Alam?
Nah tafakur alam itu adalah acara pendekatan diri kepada alam untuk bisa mensyukuri alam yang telah diciptakan oleh Allah SWT dengan sangat sempurna. Tafakur Alam tahun lalu berlangsung 2 hari, mulai tanggal 2 Maret sampai tanggal 3 Maret 2013 di Cisarua, Bogor.

ngapain aja sih Tafakur Alam?
Tafakur Alam dikemas dengan sangat menarik dan mendidik khususnya buat anak remaja atau ABG, nah ya kaya kita-kita ini nih dengan status mahasiswanya yang ngakunya gaul, yang kagak ikutan kagak gaul itu mah, hehe just kidding. Pokoknya acaranya di jamin seru, ada berbagi macam games, outbond, hiking yang tentu saja bernuansa Islami. Dan yang lebih seru lagi, alumni-alumni Rohis dan kakak-kakak tercinta kita yang lagi pada magang antusias banget ngeluangin waktu buat hadir dan ikutan, nah kehadiran mereka disana tak lain ingin tetap menyambungkan tali silaturahmi dengan kita disana, tenang enggak ada senioritas lho di Rohis, semua saudara seiman :)

"Maka nikmat Tuhanmu yang manakah yang kamu dustakan?"

kayaknya seru, kapan nih mau diadain?
Pasti seru dong, Insya Allah di akhir Maret nanti tanggal 29-30 Maret 2014 Rohis kembali mengadakan acara Tafakur Alam. Dan tempatnya di Jl. Hankam  No.53 Villa Wisma Cipari,  Cisarua-Bogor. Ayo teman-teman mahasiswa Politeknik Manufaktur Astra buruan daftar, masa rebutan tiket konser rela rebutan, eh tiket tafakur alam ogah-ogahan, hehe insyaAllah ini salah satu tiket masuk surga buat kita.. aamiin
kita berdoa aja semoga kegiatan kita terlaksana dengan lancar. aamin ya robbal 'alamin.



mau liat foto2 Tafakur Alam tahun lalu, nih dia sob :


























Ayoo buruan daftar ke Contact Person yang ada di poster yaa... Salam Ukhuwah Fillah.. Allahu akbar !!!!

Rabu, 26 Agustus 2015

Ku Ikhtiarkan Kau Dalam Doa

SERUPA isyarat yang menikahi diam, begitulah aku. 
Mendoakan keselamatan untukmu, dan meyakinkan Allah untuk memberi petunjuk bagimu, bahwa telah kumantapkan lahir-batinku untuk menjadi pendamping hidupmu.
Mencintaimu dalam diam bukan karena bibirku tak mampu bersuara. 
Tetapi aku takut apabila terlalu banyak mengumbar cinta, membuat cintaku padamu melebihi rasa cintaku pada Allah Subhana Wa Ta’ala.
Meyakinkan Allah lewat kerja ahlak dan tindak yang baik, mungkin bisa menjadi sebuah proses bahwa kepantasanku menjadi pendamping hidupmu bukan sebatas kata-kata.
Kita boleh jauh di mata, aku di sini dan engkau di sana. 
Namun, dalam yakinku ‘kita menghadap kiblat yang sama’ dan sama-sama mengharap kesejatian cinta atas kehendak-Nya.
Dari itu meski kita jauh di mata, namun dekat di doa. 
Bukankah itu lebih dari cukup untuk berkarib ajar kasih sayang dalam naungan ridha-Nya?
Percayalah akan tiba waktunya kita mendewasakan cinta melalui pernikahan. 
Asalkan isyarat yang sama-sama kita sampaikan pada Allah benar mampu kita pahami sebagai kebijaksaan pecinta yang saling mencinta.
Jika pun kita tidak berjodoh, itu bukan karena isyarat yang mewujud doa tak diketahui maknanya oleh Allah. 
Tetapi ada saat di mana kita harus memahami satu perkara bahwa ‘apa yang terbaik menurut kita, belum tentu yang terbaik bagi-Nya’.


Jumat, 18 Juli 2014

Membuka Wawasan Dunia Kelapa Sawit

Tulisan ini merupakan sinopsis yang saya buat dari sebuah buku berjudul :
 "Panduan Lengkap Kelapa Sawit"
Semoga melalui tulisan yang singkat ini teman-teman bisa mengetahui sedikit dari gambaran bagaimana Industri Kelapa Sawit di Indonesia. Selamat membaca dan semoga bermanfaat :)


A.  INFORMASI BIBLIOGRAFI


Judul                           : Panduan Lengkap Kelapa Sawit
Penulis                         : Iyung Pahan
Penerbit                       : Penebar Swadaya
Tebal Buku                  : 411 halaman
Th. Terbit                    : 2011



B. SINOPSIS

Indonesia merupakan negara agraris yang berpeluang menjadi pusat pasar pada berbagai komoditas pertanian, termasuk perkebunan kelapa sawitKelapa sawit bernama latin Elaeis guineensis ini memiliki sejarah di Indonesia yang berawal pada tahun 1848 yaitu dimana benih yang dibawa oleh bangsa Eropa dari Afrika Barat ditanam untuk melengkapi koleksi tanaman hias di Kebun Raya Bogor. Dua puluh dua tahun kemudian benih dari Bogor ditanam sebagai pemanis jalan di Deli, Sumatera Utara dan tahun 1911 ditanam di Rantau Panjang, Kuala Selangor, Malaysia. Dengan lahan yang subur, tenaga kerja yang produktif, dan sinar matahari yang melimpah sepanjang tahun, hal ini dapat menjadi daya dukung yang efektif. Selain itu, kelapa sawit merupakan sumber daya alam yang dapat diperbaharui dan merupakan tanaman yang paling produktif dengan produksi minyak per Ha yang paling tinggi dari seluruh tanaman penghasil minyak nabati lainnya seperti kedelai, gandum dan jagung. Dengan ini diharapkan Indonesia dapat naik kelas dari negara berkembang menjadi negara indusrti baru.
Dalam hal ini, lahan sendiri merupakan salah satu faktor suksesnya pengembangan perkebunan kelapa sawit disamping aspek modal insani (human capital), bahan tanaman, perizinan, keuangan, dan keamanan. Lahan yang baik dinilai memiliki prospek ekonomis yang mengacu pada faktor lingkungan, sifat fisik dan kimia tanah. Semakin baik kelas lahan yang akan digunakan, berarti lebih sedikit input atau upaya yang diberikan dalam sistem pengolahan perkebunan.
Kemudian untuk aspek bahan tanaman juga harus diperhatikan. Yang dimaksudkan adalah benih kelapa sawit, karena ini merupakan investasi yang nantinya menjadi keuntungan perusahaan. Dalam hal ini, industri kelapa sawit merupakan jenis usaha jangka panjang dan merupakan tanaman tahunan yang dipanen hasilnya beberapa tahun kemudian. Untuk itu perusahaan harus memastikan jaminan kualitas tinggi dari institusi penghasil benih untuk benih yang akan digunakan.
Selanjutnya aspek perizinan sangat menentukan keberhasilan pembukaan suatu perkebunan. Biasanya proses pencadangan lahan sampai keluar SK HGU (Hak Guna Usaha) memakan waktu yang cukup panjang (sampai 5 tahun). Karenanya, perusahaan harus dapat menyiasati kondisi ini dengan bagaimana cara agar saat SK HGU keluar, kegiatan perkebunan bisa langsung dilakukan. Namun hal ini tidak semudah yang dibayangkan karena adanya masalah pengusaha penambangan, Hak Pengusahaan Hutan (HPH), dan Hutan Tanam Industri (HTI) yang tidak memperkenankan kegiatan lahan (land clearing) oleh pihak perkebunan. Keterlambatan land clearing akan berdampak pada pembibitan yang jika sudah terlanjur tua (overage) bibit akan bermasalah saat ditanam dilapangan nantinya. Kegiatan land clearing sendiri merupakan pembukaan lahan dengan penebangan hutan dan pembakaran lahan. Namun mulai tahun 1994 sampai sekarang, Departemen Kehutanan membuat regulasi larangan kegiatan pembakaran. Selanjutnya, aspek keuangan juga tidak kalah penting dalam usaha perkebunan ini, karena keberhasilan pengembangan kebun sangat tergantung pada komitmen investasi.
Dalam hal inipemerintah juga harus memberikan dukungan dalam pendanaan. Salah satunya dengan memberikan alternatif sumber pembiayaan jangka panjang dengan bunga yang rendah untuk membiayai investasi perkebunan kelapa sawit, yaitu pemberian Kredit Likuiditas Bank Indonesia (KLBI) dengan suku bunga yang kompetitif. Selain itu, faktor keamanan merupakan faktor terakhir yang harus dipertimbangkan, seperti keamanan dari pencurian TBS oleh oknum-oknum tertentu. Karena jika hal ini berlanjut, diperkirakan akan semakin meningkat dan dapat berdampak pada penurunan minat investor yang akan merugikan perusahaan secara material dan juga mempengaruhi aspek psikologis akan rasa aman bagi pengelolaan perkebunan itu sendiri.
Di Indonesia sendiri terdapat dua jenis perkebunan kelapa sawit, yaitu kebun sawit inti (milik perusahaan penuh) dan kebun sawit KKPA (milik warga sekitar kebun). Untuk membangun industri kelapa sawit juga harus memerhatikan peraturan pemerintah yang telah ditetapkan. Adapun peraturan-peraturan pemerintahan dalam pembangunan perkebunan kelapa sawit di Indonesia, yaitu Hak Guna Usaha (HGU), pengelolaan lingkungan hidup, dan Roundtable on sustainable palm oil (RSPO).
Produk dari perkebunan kelapa sawit pada dasarnya adalah tandan buah segar (TBS) yang kemudian diolah menjadi produk setengah jadi berupa minyak kelapa sawit (MKS = Crude Palm Oil, CPO) dan inti kelapa sawit (IKS = Palm Kernel Oil, PKO). MKS dan IKS dapat diolah menjadi bermacam-macam produk lanjutan baik produk pangan maupun non pangan dengan berbagai kegunaan. Produk pangan hasil olahan dapat berwujud  es krim, mentega, cokelat, minyak goreng, dan lain lain. Kemudian produk non pangan hasil olahan dapat berwujud amida, alkohol, deterjen, lilin, sabun, kosmetik, sampo, dan lain lain.
Selain itu MKS juga memiliki keunggulan di pasar internasional terutama karena biaya produksi paling rendah dibanding minyak nabati lainnya sehingga harga jualnya dapat lebih bersaing. Adapun beberapa faktor yang mempengaruhi permintaan MKS di pasar domestik adalah sebagai berikut.
1). Pertambahan penduduk dan pertumbuhan gross domestic product (GDP).
2). Kepentingan politik masing-masing negara.
3). Letak geografis dan biaya transport.
4). Akses informasi.
5). Tingkat substitusi produk.
Perlu diketahui, dalam buah kelapa sawit  memiliki kandungan nutrisi yang tinggi dan baik bagi kesehatan manusia, seperti nilai kalori sebesar 9 kkal /g, rendah kolestrol, daya cerna, sumber vitamin A, D, dan E, serta pembawa vitamin K, dan kandungan provitamin A. Vitamin K sendiri yang terdapat di dalamnya memiliki kandungan betakaroten mencapai 1.000 mg/kg, sedangkan provitamin A 900IU/g lebih besar dari kandungan provitamin A pada minyak ikan (600IU/g).
Kelapa sawit tumbuh dengan baik pada dataran rendah di daerah tropis yang beriklim basah, yaitu sepanjang garis khatulistiwa (23,5LU – 23,5LS). Dari hasil pengamatan FAO (Food and Agriculture Organization) atau Badan Pangan dan Pertanian dunia menyatakan bahwa Malaysia dan Indonesia merupakan dua negara utama produsen minyak sawit yang menguasai 85% pangsa pasar dunia. Indonesia sendiri total luas lahan perkebunan kelapa sawit yang tersebar di 19 provinsi sebesar 5,45 juta ha pada tahun 2004. Provinsi yang memiliki luas area terbesar yaitu Riau 1,37 juta ha dan Pulau Sumatera yaitu 76,93% dari luas perkebunan kelapa sawit di Indonesia. Untuk tempat pengolahannya yaitu PKS, setiap luas areal perkebunan 10.000 ha wajib didirikannya sebuah Pabrik Kelapa Sawit (PKS). Kapasitas pengolahan PKS biasanya dihitung dengan kemampuan PKS mengolah TBS selama 1 jam atau biasanya disebut kapasitas olah (throughput). Selain itu juga dihitung berdasarkan produksi pada bulan puncak sebesar 12,5% dari total produksi tahunan.
Proses industri kelapa sawit sendiri memiliki beberapa tahap penting, yaitu pembibitan, pembukaan lahan atau land clearing, penanaman kelapa sawit, pemeliharaan dan pemupukan, pengendalian Hama dan Penyakit Tanaman (HPT), panen (harvesting)pengolahan kelapa sawit, dan distribusi produk.
Pembibitan kelapa sawit sendiri memiliki tiga varietas, yaitu Dura (cangkang dan inti tebal), Psifera (cangkang tipis dan inti kecil), dan Tenera (cangkang tipis dan inti tebal). Dan Tenera sendiri merupakan hasil persilangan antara  Dura dan Psifera, dan banyak digunakan varietasnya sebagai bibit di industri kelapa sawit. Pembibitan memiliki tujuan yaitu untuk mendapatkan bibit siap tanam yang seragam pada umur yang sama. Dua tahapan yang terdapat pada pembibitan, seperti Pre Nursery (1 sampai maksimal 3 bulan di babybag)dan Main Nursery (maksimal 15 bulan di dalam polybag sebelum kemudian ditanam). Pada pembibitan ini terdapat beberapa kegiatan yang dilakukan, diantaranya persiapan areal pembibitan, penanaman kecambah, pemeliharan dari hama dan penyakit (HPT), dan seleksi bibit.
Tahapan selanjutnya yaitu pembukaan lahan atau land clearing yang bertujuan menyiapkan lahan untuk tempat dudukan penanaman kelapa sawit. Kegiatan yang dilakukan dalam pembukaan lahan meliputi pengukuran areal, pembangunan infrastruktur, pengelolaan tata air, dan pembersihan lahan, serta replanting atau peremajaan  lahan yang akan ditanami tanaman baru.
Setelah lahan siap digunakan, kegiatan penanaman tanaman kelapa sawit  dapat dilakukan. Kegiatan pada penanaman kelapa sawit memiliki urutan, yaitu persiapan dan penanaman Land Cover Crop (LCC) atau tanaman penutup tanah, membuat pancang dan lubang tanam, pemupukan lubang tanam, penanaman kelapa sawit, dan konsolidasi pokok doyong dan penyisipan.
Disamping itu, pemeliharaan dan pemupukan pada tanaman kelapa sawit  juga harus dilakukan, karena kemampuan lahan dalam penyediaan unsur hara secara terus menerus sangatlah terbatas dan tidaklah mencukupi untuk pertumbuhan tanaman kelapa sawit. Pemupukan dilakukan dalam tiga tahap, yaitu pada pembibitan, TBM, dan TM. Pupuk yang digunakan pada kelapa sawit sendiri meliputi pupuk anorganik (bahan kimia: N, P, K, dan lain lain) dan pupuk organik (memanfaatkan produk limbah pabrik berupa limbah cair, janjang kosong, dan lain-lain). Penggunaan pupuk anorganik dapat dilakukan dengan pengeceran untilan pupuk ke dalam barisan tanaman, dan untuk pupuk organik diletakkan di area piringan pokok atau pada rorak.
Disisi lain, kita juga harus waspada dengan adanya hama dan penyakit tanaman. Pengendalian Hama dan Penyakit Tanaman (HPT) merupakan kegiatan perlindungan tanaman agar tetap tumbuh dengan normal. Contoh hama pada tanaman kelapa sawit, diantaranya ulat api, tikus, ular, monyet, rayap, babi hutan, dan lain-lain. Selain hama juga terdapat gulma pengganggu seperti ilalang, anak kayu, pakis, dan sebagainya. Serta penyakit pada tanaman kelapa sawit, contohnya busuk pangkal batang, tandan buah, dan busuk pucuk. Ketika semuanya telah dilakukan dengan baik, barulah tanaman sawit dapat dipanen.
Panen (harvesting) merupakan kegiatan mengambil buah dari pokok dan dikumpulkan di Tempat Pengumpulan Hasil (TPH) sesuai ancak panen (ramalan panen) yang dibuat oleh  mandor panen pada hari sebelumnya. Buah yang sudah siap panen ditandai dengan membrondolnya buah di pohon. Persiapan yang harus dilakukan sebelum panen adalah persiapan kondisi areal, penyediaan tenaga pemanen, pembagian seksi panen, dan penyediaan alat panen (dodos, egrek, angkong, gancu, goni) serta alat angkut dari kebun ke PKS (dump truck, net system dan lain-lain). Setelah buah dirasa telah terpanen semua di kebun, barulah buah di TPH dikirim ke PKS untuk diolah. Keterlambatan (restan) pengangkutan TBS ke PKS akan memengaruhi proses pengolahan, kapasitas olah, dan mutu produk akhir.
Sesampainya di PKS, tanaman sawit yang telah dipanen akan siap untuk diolah. TBS diolah di PKuntuk dijadikan minyak mentah (CPO) dan inti (PKO) melalui beberapa tahapan pada stasiun utama dan pendukung. Stasiun utama terdiri dari stasiun penerimaan buah, stasiun perebusan, stasiun pemipilan, stasiun pencacahan pengempaan, stasiun pemurnian, dan stasiun pemisahan biji dan kernel.
Stasiun penerimaan buah pada PKS merupakan stasiun pertama dimana buah dari kebun diterima di PKS. Pada stasiun ini terdiri dari jembatan timbang (weight bridge) dan loading ramp. Truk pengangkut TBS harus melewati jembatan timbang, yang berfungsi untuk mengetahui berat TBS yang masuk untuk diolah. Setelah ditimbang, TBS di truk dibongkar ke loading ramp untuk diseleksi buah matang, buah busuk, buah mentah, dan tangkai panjang. Selain kriteria buah matang, buah yang lain dikembalikan jika buah berasal dari KKPA karena dapat memengaruhi mutu produk. Buah yang telah lolos seleksi, kemudian dimasukkan ke dalam lori (yang umumnya berkapasitas 3ton/lori tergantung kapasitas olah PKS) untuk selanjutnya direbus di stasiun perebusan (sterilizer).
Pada stasiun perebusan, lori-lori yang berisi TBS dimasukkan ke dalam sebuah bejana sterilizer untuk direbus. Perebusan sendiri pada PKS merupakan tahap yang penting dan dapat disebut inti dari proses di PKS. Jika terjadi ketidakmaksimalan perebusan atau terlalu matang dalam merebus buah, hal ini akan sangat memengaruhi tahapan pada proses di stasiun selanjutnya. Perebusan dilakukan dengan menggunakan uap bertekanan 2 – 2,8 kg/cm2  dengan suhu 90o-135oC dan lama perebusan 80-90 menit. Pada dasarnya, fungsi dari stasiun perebusan ini adalah menon-aktifkan enzim lipase yang dapat menghidrolisis minyak yang berpengaruh besar pada kualitas.
Setelah dilakukan perebusan buah, lori yang berisi buah rebusan dikirim ke stasiun pemipilan dengan menggunakan hoisting crane. Lori yang dikirim menggunakan hoisting crane kemudian dimasukkan ke dalam  auto feeder. Pada stasiun pemipilan ini bertujuan untuk memisahkan brondolan dengan tandan buah melalui proses membanting TBS oleh thresher. Hasilnya terdiri dari tandan kosong (tankos) dan brondolan. Tandan kosong merupakan salah satu limbah PKS yang digunakan sebagai pupuk organik tanaman kelapa sawit di kebun. Untuk brondolan sendiri kemudian diolah lebih lanjut di stasiun pencacahan dan pengempaan.
Di stasiun pencacahan dan pengempaan terjadi proses pencacahan brondolan yang bertujuan untuk melumatkan buah dengan suhu 95o ± 2oC menjadi mash atau bubur oleh bejana digester agar mudah dalam proses pengempaanCara kerja digester yaitu melumatkan brondolan dengan pisau pencacah di dalam digester yang berputar dan mendorong hasil pencacahan berupa mash atau bubur menuju mesin pengempaan yaitu presser. Pada proses pengempaan bertujuan untuk memisahkan minyak kasar (crude oil) dari daging buah dengan menggunakan screw press dengan sistem tekanan hidrolik. Disini terdapat dua hasil pemisahan yaitu berupa daging buah (yang akan diproses lanjut pada stasiun pemisahan biji dan kernel) dan minyak kasar atau crude oil (yang akan diproses lanjut pada stasiun pemurnian).
Setelah dilakukan pengempaan, salah satu hasil berupa minyak kasar atau crude oil diproses lanjut pada stasiun pemurnian. Dimana pemurnian dilakukan bertujuan untuk memisahkan minyak kasar dari kotoran-kotoran, seperti padatan, lumpur, dan air menjadi minyak mentah sebagai produk MKS menggunakan clarifeir dengan cara pengendapan. Cairan bersama kotoran-kotoran yang terendapkan merupakan salah satu dari limbah kelapa sawit berupa limbah cair yang dimanfaatkan sebagai pupuk organik yang dialirkan ke lahan perkebunan. Dan kemudian MKS yang telah dimurnikan dialirkan ke tempat penyimpanan sementara berupa storage sebelum didistribusikan.
Selanjutnya daging buah diproses pada stasiun pemisahan biji dan kernel. Dimana pada stasiun merupakan proses pemisahan yang dilakukan dengan cara  pengeringan biji (oleh nut silo), pemisahan biji (oleh nut grading), pemecahan biji (oleh nut cracker), pemisahan kernel dan cangkang dilakukan di LTDS 1 dan LTDS 2, serta dengan teknik pemisahan basah oleh hydrocyclone, kemudian terakhir proses pengeringan kernel yang menggunakan kernel dryer. Pada kernel dryer sudah didapatkan hasil berupa IKS yang kemudian dimasukkan ke bak penampungan yaitu kernel bunke.
Selain stasiun utama juga terdapat stasiun pendukung di PKS meliputi stasiun pembangkit tenaga, laboratorium, stasiun pengolahan air, stasiun limbah (mill effluent), stasiun penimbunan produk dan bengkel PKS. Meskipun bernama stasiun pendukung namun perannya sangatlah penting untuk mendukung kegiatan di PKS. Dari masing-masing tahapan proses apabila dilakukan dengan baik maka akan menghasilkan produk yg bermutu dan berdaya jual tinggi di pasaran yang memiliki dokumen dan legalitas hukum yang sah.
Sementara itu, pada industri kelapa sawit juga terdapat praktik akunting dan auditing yang sangat dibutuhkan dalam kelangsungannya yang bertujuan untuk memonitoring pekerjaan, tenaga kerja, inventori, keuangan, organisasi dan kegiatan yang ada di dalam industri kelapa sawit. Pembangunan industri kelapa sawit juga harus memerhatikan bagaimana pentingnya kelayakan finanasial pembangunan. Pada umumnya finansial awal dikumpulkan melalui investasi dana atau penanaman modal dari para investor dan pemegang saham. Rencana pembangunan industri kelapa sawit ini harus terdapat kelayakan finansial yang baik dimana jika tidak dipenuhi nantinya akan mengganggu kelangsungan kegiatan di industri kelapa sawit sendiri.
Seperti kita ketahui, dalam industri kelapa sawit terdapat kegiatan dimana didalamnya membutuhkan banyak pihak dalam pembangunannya. Berinteraksi juga hal yang tidak luput dilakukan antar pelaku organisasi perusahaan. Dalam organisasi sendiri ada beberapa pokok yang harus diperhatikan dalam perkembangannya, meliputi konsep perilaku, struktur, dan proses organisasi. Pembangunan karakter perilaku organisasi juga dapat dilakukan untuk perkembangan industri kelapa sawit. Untuk membangun perkembangan industri kelapa sawit dibutuhkan interaksi yang baik dan berkualitas antar pelaku organisasi agar kelangsungan kegiatan juga dapat berjalan dengan baik dan dapat memaksimalkan hasil produksi.
Hal ini bisa dilakukan dengan proses organisasi yang baik meliputi komunikasi, pengambilan keputusan, sosialisasi, dan pengembangan karir. Peran pemerintah juga diharapkan dalam pengembangan industri kelapa sawit. Dimana pemerintah diharapkan dapat membentuk sebuah organisasi yang berpengetahuan untuk membangun Sistem Agribisnis Kelapa Sawit Indonesia (SAKSI) yang terpadu agar didapatkan kompetensi yang maksimal.
Oleh karena itu, olahan kelapa sawit di Indonesia bernilai daya jual tinggi apabila diproses dengan cara yang baik dan benar. Selain itu, diperlukan ketekunan dan keuletan dalam budi daya sawit Indonesia dengan dukungan dari pihak terkait maupun pemerintah Indonesia. Dan membutuhkan dorongan serta konsep sistem yang terpadu dari segala aspek guna mencapai mutu  kualitas yang terbaik dengan melakukan pendekatan kualitatif sehingga bisnis kelapa sawit Indonesia menjadi bisnis yang mampu menyejahterakan bangsa secara berkelanjutan (sustainable).


Jakarta, 17 Juli 2014


Politeknik Manufaktur Astra Jakarta 2014
Yheti Aprillia Hertanti
TPHP II - 0220120098


 SEMOGA BERMANFAAT. AYO BERKEBUN `^_^`

Sabtu, 07 Juni 2014

Haruskah ku cemburu ?

Ini adalah cuplikan dari tulisan yang entah dari mana asalnya bisa terkirim ke salah satu jejaring sosial saya :)
semoga bermanfaat dan ada hikmahnya `^_^`

Dulu, sebelum saya kenal dirinya, saya pernah jatuh cinta dan hanya bisa mencintai dengan diam, rasa yang ada biarlah ia hadir sebagai pelengkap naluri sebagai manusia, selanjutnya ku serahkan urusan hati ini pada Allah, Biarlah DIA yg mengaturnya.
Seiring berjalannya waktu, dan saat ku dengar dirinya akan bersanding dengan lelaki lain, Duaaaaarrr, (serasa ada petir, guludug halilintar menyambar telingaku), ku tak percaya ini terjadi, rasanya seperti mimpi.. mimpi burukku, sulit ku kira kehilangannya, Hancur warasku, kau tlah berlalu, Rapuh hidupku, Remuk jantungku, ( begitu kata geisha mah, gkgkgk lagi ini nyanyi ceritanya pemirsa
Ya, ku akui, aku kecewa
Ku hanya seorang makhluk yg punya hati, bukan robot, Wajar jika ku punya rasa kecewa. Tapi kutegaskan pada diriku, takan ku jatuhkan air mata ini hanya untuk kesia-siaan.
Untuk apa ku menangisi seseorang yg belum halal dan bukan hakku, justru aku bersyukur sekarang, tidak ada yang menggangu pikiranku lagi.
Alhamdulillah, Allah telah menyelamatkanku dari semua tipu daya dunia ini. ‪#‎Alhamdulillah‬.
Ku yakin keputusan Allah adalah yg terbaik.
Ku percaya Allah tau yg terbaik untukku.
DIA sudah menyediakan kekasih untukku yg sudah termaktub di lauhul mahfudz.
Ikhlaskan... ikhlaskan.. ku takan cemburu dengan hal seperti itu.
So, sorry la yau, cemburu buta yg begituan harus disingkirkan, deziggg, deziggg, ciaaaattt, ciaaaatt, karena tidak sesuai dengan Pri kemanusian dan Pri keadilan.. (lho kok jadi UUD 45, hehe)
CEMBURUKU adalah ketika melihat lelaki lain lebih soleh daripada aku.
CEMBURU adalah ketika ku melihat orang alim yg berilmu, sedangkan aku belum bisa mencapai ilmu sang alim itu.
CEMBURU adalah ketika ku melihat sahabatku sudah khatam Al-Qur'an, sedangkan aku hanya khatam Juz Amma.
CEMBURU adalah ketika ku menyaksikan saudara-saudaraku berlomba-lomba menuntut ilmu, sedangkan aku sibuk menonton sinetron dirumah.
CEMBURU adalah ketika ku melihat sahabat-sahabatku saling berkirim sms cinta di 1/3 malam, sedangkan aku masih mendengkur di dalam selimut.
CEMBURU adalah ketika ku melihat oranglain begitu dermawan sedangkan aku belum bisa memberi.
Ku tegarkan hati ini.. aku adalah Muslim yg tegar, tangguh, bertekad baja namun berhati sutera, "Meureun eta ge, hehe..
Karena aku masih punya IMAN. La takhof wala tahzan innallaha ma'ana... bukankah begitu??
Justru aku bersyukur, Allah tidak mengizinkan aku dengannya, itu artinya.. Betapa ALLAH sayang padaku. Allah tak tega aku jatuh pada orang yg tidak tepat, husnudzon saja pada Allah. karna DIA yg lebih tau yg terbaik untuk hambaNYA..
Saudaraku.. kita ambil ibrahnya saja ya dari cerita lama saya ini, dan pasti disetiap kejadian banyak hikmahnya.
Ya sudahlah, jika si dia memilih orang lain, tak perlu cemburu, toh aku bukan siapa-siapa baginya. Tapi menangis sebentar mah ga apa-apa lah ya, hanya untuk melampiaskan jiwa dari hati yg sekarat, hehe
Yakinlah...
Jika kita tidak mendapatkan suatu hal yang kita inginkan, itu bukan berarti bahwa kita tidak pantas untuk mendapatkannya… namun justru sebaliknya, bahwa kita PANTAS… kita PANTAS mendapatkan yang lebih baik dari itu...
Lebih baik…
Ya, yg terbaik menurut Allah pastinya…
YAKINLAH… karena Allah tau yg terbaik untuk hambaNya, tetaplah istiqomah, Pandai-pandailah menjaga izzah, jaga hati untuk seseorang yang akan menjadi pendamping hidupmu kelak, karena saat ini dia juga sedang menjaga hatinya untukmu karena-Nya.
Banyak sayang dan cinta dari Allah, keluarga, sahabat dan teman-teman semua yg ada di sekitar kita 

8 Tanda lelaki Bermasa Depan Yang Cerah

Apa yang Anda lihat ketika memilih pasangan? Pria yang berasal dari keluarga kaya dan terpandang? Jika tujuan hubungan Anda hanya saat ini, mungkin itu cukup. Namun, bila yang Anda cari adalah hubungan yang serius hingga ke pernikahan, ada kriteria lain yang sebaiknya Anda lihat, yaitu potensi kesuksesan dia.


1. Punya tujuan hidupKetika Anda bertanya apa tujuan hidupnya, ia akan menjelaskan secara rinci kepada Anda rencana jangka pendek dan menengahnya, apa yang ingin ia lakukan setahun mendatang, lima tahun, dan seterusnya.
Bahkan, ia menyiapkan rencana cadangan untuk mengantisipasi kegagalan. Tidak hanya menjawab, "Kita lihat saja nanti, jalani saja hidup ini seperti air mengalir."
2. MandiriIa tidak bergantung pada orang lain dan mengandalkan kemampuan sendiri dalam hal apa pun. Misalnya, sejak awal mula bekerja, ia menanggung sendiri biaya hidupnya tanpa bantuan orangtuanya. Pria seperti ini menunjukkan bahwa ia bertanggung jawab atas hidupnya dan hidup orang yang ia sayangi. Si dia juga tak pernah mengeluh mengenai pekerjaannya. Karena ia sadar, untuk mencapai kesuksesan, tentu dibutuhkan usaha dan kerja keras.
3. Hobi menolongAnda tentu pernah mendengar ungkapan semakin banyak memberi, akan semakin banyak menerima. Percaya atau tidak, ungkapan ini memang ada benarnya. Jadi, bila pasangan termasuk pria yang ringan tangan membantu orang lain, Anda perlu berbangga hati mendukungnya. Sebab, ini akan menjadi bekal atau tabungan untuk menuju kesuksesannya di masa depan. Siapa tahu seseorang yang ia bantu saat ini berperan penting dalam kariernya di kemudian hari.
4. Bersahabat dan berwawasanSikapnya yang bersahabat ditambah dengan wawasan luasnya biasanya akan mudah mengambil hati banyak orang, termasuk saat melobi orang-orang penting yang berkaitan dengan kariernya. Pengetahuannya tentang berbagai hal termasuk berita-berita terkini akan membuat orang lain merasa nyaman berdiskusi dengannya. Semakin banyak orang tertarik padanya, semakin luas juga networking-nya. Kalau sudah begini, Anda tak perlu khawatir dengan kualitas diri yang dimiliki si dia, kesuksesan pun akan segera menghampiri.
5. "Family man"Pria yang bertanggung jawab dan menyayangi keluarganya biasanya adalah pria yang juga memerhatikan perkembangan kariernya. Ia akan selalu termotivasi meningkatkan karier lebih baik lagi untuk memenuhi kebutuhan keluarganya. Selain itu, pria tipe ini cenderung setia pada pasangannya sehingga ia bisa menyeimbangkan waktu dan pikirannya untuk Anda dan pekerjaannya.
6. Memiliki investasiSaat ini gaji si dia tak bisa dibilang besar? Tak perlu khawatir selama ia bisa mengatur pendapatannya dan tak selalu kehabisan uang di tengah bulan. Apalagi bila ia termasuk orang yang jeli melihat peluang bisnis. Tak perlu terlalu besar, berangkat dari bisnis kecil-kecilan pun bisa mengantarkannya menjadi pengusaha sukses. Dukung sepenuhnya ketika dia memiliki keinginan untuk mencicil rumah atau berinvestasi dalam bentuk lain, seperti saham atau reksa dana. Karena ini menunjukkan si dia sangat memikirkan masa depan.
7. Realistis dan lurusMeskipun si dia bersemangat meraih mimpinya, tetap amati bagaimana usahanya meraih impian, jangan sampai si dia menghalalkan berbagai cara yang justru bisa menghancurkan masa depannya. Ingatkan untuk tetap realistis dengan kemampuan yang dimilikinya. Bila si dia ahli dalam bidang teknologi informatika, ia tak perlu memaksakan diri untuk menjadi seorang public relations karena tertarik melihat temannya yang sukses di bidang tersebut. Masing-masing orang kan memiliki kelebihan yang berbeda-beda.
8. Optimistis dan positifIa sangat tahu apa yang menjadi kelebihan dan kekurangannya sehingga ia selalu percaya diri saat berinteraksi dengan orang lain ataupun ketika diberikan tanggung jawab baru. Ia hampir tak pernah berkata "tidak bisa" atau "malas deh melakukannya". Ia selalu berpikir positif dan optimistis bahwa setiap tantangan yang datang pasti ada solusinya. Selain itu, ia juga terbiasa fokus dalam melakukan sesuatu sehingga tak cepat menyerah saat mengalami kegagalan.


by newbie

Semoga catatan ini bisa memberi manfaat bagi anda sekalian yG membacanya baik lelaki maupun wanita.. :)
Apapun lelaki itu.. Pilihlah kerna kesholehannya yang lebih utama yang akan membahagiakanmu di dunia dan akhirat kelak..

Sabtu, 12 April 2014

Sampaikanlah Walau Hanya Satu Ayat


Bismillah...

Setelah beberapa waktu jarang meluangkan waktu untuk menulis, akhirnya beberapa hari yang lalu terbersit ingin untuk sedikit meluangkan waktu. Ya ide ini muncul ketika aku tengah asyik berchatting ria dengan teman semasa MTs dulu, teman yang aku dulu aku kagumi karena kepemimpinannya, eitss cuma kagum lho ya bukan suka atau bagaimana..haha teman seperjuangan ketika menjabatkan diri di OSIS..ah membuat rindu akan masa-masa polos itu, masa dimana ukuran tubuhku masih sangat mini hingga jeebreeetttt, panggilan "UNYIL" melayang untukku, ya panggilan sayang dari seorang guru olahraga di sekolah tercinta..hehe rindunyaaa (meluk guling)
Yupz, kembali dengan latar belakang keinginanku, mungkin judulnya ga selaras apa yaa dengan niatku ini, tapi tak apalah semoga kedepannya dilancarkan. Simple sih niatnya ingin berbagi materi kuliah selama aku di Kampus Biru tercinta ini... yah ide ini muncul ketika kami dengan asyik saling bertukar informasi dan ilmu yang kami dapat. dan seketika itu pula ada keinginanku, kenapa tidak aku share saja yaa di blog, meskipun tidak detail bgt setidaknya aku ingin berbagi...ilmu yang tengah aku dalami, meskipun tidak sedalam lautan disana, hehe yah jurusan teknik jurusan yang sama sekali tidak terbesit keinginanku untuk ke dunia ini, apalagi industri, oh ya Allah, malah flashback kejadian 3 tahun yang lalu yaa, gagal SNMPTN dan bla bla bla lalu bla bla bla, akhirnya masuk Politeknik Manufaktur Astra Jakarta..haha
Alhamdulillah skenario Allah itu memang indah dan tak terduga adanya, dan 1 lagi Allah tidak memberi apa yang kita mau tapi Allah memberi apa yang kita butuhkan..hehe
oke teman2 cukuplah intermezzonya, tunggu yaa aku share materi-materi kuliahku di kamus dengan prodi Teknik Produksi dan Proses Manufaktur konsentrasi Teknik Pengolahan Hasil Perkebunan, alhamdulillah meskipun tidak sesuai dengan jurusan yang aku harapkan dulu, tapi alhamdulillah lagi aku senang, akau bahagia, aku bersyukur bisa di sini, di jurusan ini, banyak ilmu yang aku dapat, tidak hanya tentang mesin manufaktur di industri, namun lebih dari itu, aku dapat belajar bagaimana punya usaha bengkel, jadi kontaktor, de el el, yg paling seru ini nih semester 4, aku belajar jadi arsitek, haha yayaya tidak hanya membuat desain 2D dan 3D nya tapi aku jg belajar bagaimana membuat Rencana Anggaran Biaya (RAB) jika nanti akan membangun sebuah bangunan rumah dll.,yeay aku lebih bersemangat ingin segera lulus dan membangun hunian itu segera, dengan desainku, ahh mulai menggila ini, sudah-sudah..penasaran jg kan, oke pantengin terus yaa blognya, insyaAllah satu persatu mata kuliah dibawah ini akan aku share buat temen2.. semoga bermanfaat yaa..hehe aamiin

Semester 1 :


  1. Metal Forming
  2. Welding
  3. Fisika
  4. Bahasa Inggris
  5. Ekologi Umum
  6. Pengantar Industri Kelapa Sawit
  7. Material Teknik
  8. Gambar Teknik
  9. Agama
  10. Pancasila
  11. Matematika
Semester 2 :


  1. PMD (Proses Manufaktur Dasar) >> Milling , Turning , Bench Work
  2. RLD ( Rangkaian Listrik Dasar )
  3. K3L (Kesehatan dan Keselamatan Kerja dan Lingkungan)
  4. Ilmu Pengetahuan Bahan
  5. Teknik Laboratorium
  6. Metrologi
  7. Mekanika Fluida
  8. Matematika 2
  9. Statistik
Semester 3 :
  1. CAD (Inventor)
  2. Elemen Mesin
  3. Infrastruktur Jalan dan Jembatan
  4. Kewarganegaraan
  5. Maintenance
  6. PH (Pneumatic Hydraulic)
  7. TAB (Teknik Alat Berat)
  8. TPKS (Teknik Pengolahan Kelapa Sawit) 1

Semester 4 :



  1. PLC ( Programmable Logic Controller)
  2. Mesin Konversi dan Power Supply Manajemen
  3. Konstruksi Sipil
  4. TPKS (Teknik Pengolahan Kelapa Sawit) 2
  5. Manajemen Transportasi dan Hasil Panen
  6. Manajemen Kebun
  7. Konservasi Air dan Lahan
  8. Pesawat Angkut
  9. PTLP ( Perancangan Tata Letak Pabrik )

Semester 5 :

    1. Refinery and Down Stream Industry
    2. Management Logistics
    3. KWU (Kewirausahaan)
    4. Tata Hitung Ongkos
    5. Bahasa Indonesia
    6. Teknik Supervisi
    7. Psikologi Industri
    8. Astra Management System



Semester 6 is Magang and Tugas Akhir. Bismillah > Januari 2015 - Agustus 2015 ( Research Center Astra Agro Lestari )








Selasa, 18 Maret 2014

Tafakur Alam 2014 Rohis Asy-Syabab Politeknik Manufaktur Astra Jakarta


Assalamu'alaikum warahmatullahi wabarakatuh, apa kabar sobat Rohis?
semoga tetap dalam keadaan sehat wal afiat dan tetap istiqomah di jalan Allah.
Sob, Rohis tahun ini mau ngadain kegiatan nih, agenda sama seperti tahun-tahun sebelumnya yaitu ngadain acara "Tafakur Alam".

apa tuh Tafakur Alam?
Nah tafakur alam itu adalah acara pendekatan diri kepada alam untuk bisa mensyukuri alam yang telah diciptakan oleh Allah SWT dengan sangat sempurna. Tafakur Alam tahun lalu berlangsung 2 hari, mulai tanggal 2 Maret sampai tanggal 3 Maret 2013 di Cisarua, Bogor.

ngapain aja sih Tafakur Alam?
Tafakur Alam dikemas dengan sangat menarik dan mendidik khususnya buat anak remaja atau ABG, nah ya kaya kita-kita ini nih dengan status mahasiswanya yang ngakunya gaul, yang kagak ikutan kagak gaul itu mah, hehe just kidding. Pokoknya acaranya di jamin seru, ada berbagi macam games, outbond, hiking yang tentu saja bernuansa Islami. Dan yang lebih seru lagi, alumni-alumni Rohis dan kakak-kakak tercinta kita yang lagi pada magang antusias banget ngeluangin waktu buat hadir dan ikutan, nah kehadiran mereka disana tak lain ingin tetap menyambungkan tali silaturahmi dengan kita disana, tenang enggak ada senioritas lho di Rohis, semua saudara seiman :)

"Maka nikmat Tuhanmu yang manakah yang kamu dustakan?"

kayaknya seru, kapan nih mau diadain?
Pasti seru dong, Insya Allah di akhir Maret nanti tanggal 29-30 Maret 2014 Rohis kembali mengadakan acara Tafakur Alam. Dan tempatnya di Jl. Hankam  No.53 Villa Wisma Cipari,  Cisarua-Bogor. Ayo teman-teman mahasiswa Politeknik Manufaktur Astra buruan daftar, masa rebutan tiket konser rela rebutan, eh tiket tafakur alam ogah-ogahan, hehe insyaAllah ini salah satu tiket masuk surga buat kita.. aamiin
kita berdoa aja semoga kegiatan kita terlaksana dengan lancar. aamin ya robbal 'alamin.



mau liat foto2 Tafakur Alam tahun lalu, nih dia sob :


























Ayoo buruan daftar ke Contact Person yang ada di poster yaa... Salam Ukhuwah Fillah.. Allahu akbar !!!!